Photobucket
Headlines News :
Home »
» Mullah Nasaruddin Mencari keledainya

Mullah Nasaruddin Mencari keledainya

Written By Pelatihan blog on Jumat, 24 Agustus 2012 | 03.17

Pada suatu ketika Mullah Nasaruddin membuat orang tercengang-cengang diseluruh penjuru kampung.
Betapa tidak, Nasaruddin menelusuri sepanjang lorong-lorong kampung, melewati gang-gang sempit dengan mengendarai keledainya.
Karena penasaran orang kampungpun bertanya kepada Mullah Nasaruddin. "apa yang sedang engkau cari Mullah?" sambil berlalu Nasaruddinpun berkata "Aku sedang mencari keledaiku"
Mullah Nasaruddin mencari Keledainya padahal ia tengah mengendarai keledainya!

Lain halnya dengan sang Guru spiritual kondang Zen Rinzai, yang pernah membuat orang-orang bingung dan ditertawakan oleh murid-muridnya.
Pasalnya, Sang guru mondar-mandir mencari sesuatu, tatkala itu ditanyakan oleh muridnya "Apa yang sedang engkau cari wahai sang Guru?" Guru Zen menjawab, "Aku sedang mencari Tubuhku" Spontan saja para Muridnyapun tertawa tidak kepalang.
Bukankah hal ini Gila, Guru Zen mencari Tubuhnya!?

Kejadian ini bukanlah hal yang langkah di masa ini, terkadang kita melihat seseorang masih mencari sesuatu padahal dia telah mendapatkannya.
Bahkan seorang Filsuf rela menghabiskan seluruh hidup dan umurnya hanya karena ingin mencari Tuhan, padahal Tuhan itu sudah Ada lalu kenapa mesti dicari? Aneh memang tapi ini Nyata!

Mullah Nasaruddin dan Guru Zen bukanlah orang yang Bodoh, bila dicermati apa yang mereka lakukan itu merupakan sindiran bagi Orang-orang yang sibuk mencari sesuatu yang Ia telah memilikinya, mencari sesuatu yang telah Ada. Jadi siapakah yang pantas di tertawai, Mereka Berdua Ataukah Kita?

Oleh Ahwal Miaswari
Share this post :
 
Media Islami : Jejak Dakwah | Meja Redaksi | Pimpred
Copyright © 2011. mastampu - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Penulis Tetap Mhd. Syafi'i Tampubolon dan Ekta Yudha Perdana
Hosting Google